CARA CEK STATUS AKREDITASI PERGURUAN TINGGI (PTN DAN PTS) SECARA ONLINE

Akreditasi adalah kegiatan penilaian kelayakan program dan/atau satuan pendidikan berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan (UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sisdiknas, pasal 1 ayat 22).    Akreditasi sekolah/madrasah adalah proses penilaian secara komprehensif terhadap kelayakan satuan atau program pendidikan, yang hasilnya diwujudkan dalam bentuk pengakuan dan peringkat kelayakan yang dikeluar kan oleh suatu lembaga yang mandiri dan profesional.

Kelayakan program dan/atau satuan pendidikan mengacu pada SNP.  SNP adalah kriteria minimal tentang sistem pendidikan di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia. Oleh karena itu, SNP harus dijadikan acuan guna memetakan secara utuh profil kualitas sekolah/madrasah.   Di dalam pasal  2 ayat 1, lingkup SNP meliputi: (1) standar isi ; (2) standar proses;   (3) standar kompetensi lulusan;  (4) standar pendidik dan tenaga kependidikan;   (5) standar sarana dan prasarana;   (6) standar pengelolaan;   (7) s tandar pembiayaan; dan   (8) standar penilaian pendidikan. 

Lalu bagaimana Cara pengecekan status akreditasi s Perguruan Tinggi (PT) baik PTN maupun PTS? Berikut akan diuraikan Cara pengecekan status akreditasi Perguruan Tinggi (PT) secara online.

Untuk Perguruan Tinggi (PT) baik PTN maupun PTS Silakan kunjungi alamat web BAN di laman https://banpt.or.id/direktori/prodi/pencarian_prodiatau KLIK DISINI, Setelah itu, isi data­-data yang diminta minimal dua poin yakni Nama Kopertis dan Tingkat (Diploma, S1, S2 atau S3) kemudian klik Cari. Untuk memperoleh hasil yang lebih spesifik jika Anda tahu nama resmi Perguruan Tinggi isikan juga nama Perguruan Tinggi (PT),

Cara Cek Akreditasi Perguruan Tinggi PT


Berikut ini daftar kopertis yang ada di seluruh wilayah INDONESIA :
1. Kopertis Wilayah I : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Nanggroe Aceh Darussalam dan Sumatera Utara
2. Kopertis Wilayah II : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Bengkulu, Sumatera Selatan, Lampung, Bangka Belitung
3. Kopertis Wilayah III : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: DKI Jakarta
4. Kopertis Wilayah IV : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Jawa Barat dan Banten
5. Kopertis Wilayah V : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: DI Yogyakarta
6. Kopertis Wilayah VI : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Jawa Tengah
7. Kopertis Wilayah VII : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Jawa Timur
8. Kopertis Wilayah VIII : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur
9. Kopertis Wilayah IX : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Sulawesi Utara, Gorontalo, Tengah, Tenggara, Barat, dan Selatan
10. Kopertis Wilayah X : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Jambi
11. Kopertis Wilayah XI : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Kalimantan Barat, Tengah, Selatan, dan Timur
12. Kopertis Wilayah XII : Perguruan Tinggi di Wilayah Propinsi: Maluku, Maluku Utara, Papua, Irian Jaya Barat.

Semoga bermanfaat 



= Baca Juga =



Post a Comment

Previous Post Next Post


































Free site counter


































Free site counter